Kiai Said ke Damaran, Gus Cokro Tagih Selfie Bersama Gus Baha' -->
Cari Judul Esai

Advertisement

Kiai Said ke Damaran, Gus Cokro Tagih Selfie Bersama Gus Baha'

M Abdullah Badri
Kamis, 11 Juli 2019
Flashdisk Ebook Islami

Jual Kacamata Minus
gus baha foto bersama kiai said di ponpes mazroatul ulum damaran kudus
Gus Cokro (dalam lingkaran) saat mendampingi Kiai Said bertemu Gus Baha' di ndalem inti pengasuh Pondok Pesantren Mazro'atul Ulum Damaran 78 Kudus, Ahad malam (7 Juli 2019).

Oleh M Abdullah Badri

TIDAK mudah untuk bisa foto bareng (selfie) dengan Gus Baha'. Meskipun dikenal ulama tafsir, Gus Baha' sulit sekali diminta tampil di hadapan publik, baik untuk mengisi pengajian panggung, seminar maupun lainnya.

Jadi, hanya kepada orang-orang tertentu saja Gus Baha' rela mendokumentasikan bersama dalam sebuah foto berdua. Gus Cokro (Grobogan) siap membantu Kang Khabir agar Kiai Said datang ke Damaran pada Ahad malam (7 Juli 2019) dengan syarat, harus ada kesempatan selfie dengan Gus Baha'.

Baca: Gus Baha ke Kiai Said: Diakui Dzurriyah dan Kesaktian Jenengan dari Joko Tingkir

Demi Kiai Said, Khabir mengiyakan permintaan syarat dari Gus Cokro yang dulu, rambut gondrongnya sempat dipotong oleh Gus Muwafiq dengan pedang gedhe dan panjang itu (gobang).

Gus Cokro saat itu posisinya adalah pengawal mobil Patwal Polisi dari Jawa Tengah. Di tangan dia inilah iring-iringan mobil Kiai Said mulai dari Semarang - Pati - Kudus pada hari itu, dia kawal mampir kemanapun Kiai Said berhenti singgah.

Berkali-kali Kang Khabir, santri Damaran seangkatan penulis, tidak putus komunikasi dengan Gus Cokro. Melalui WA, Gus Cokro dikirim Khabir rute jalan menuju lokasi dan sekaligus Google Maps nya, agar tepat sampai di lokasi tanpa nyasar.

Meski sudah disediakan dua motor di lokasi parkir menuju lokasi Damaran 78 Kudus, Kiai Said memilih jalan kaki, karena jaraknya hanya 200an meter saja.

Baca: Kiai Said Rawuh ke Damaran, Kata Gus Baha': Benar-benar Keramat!

Saat Kiai Said tiba di Damaran dan langsung disambut Gus Baha' itulah, Gus Cokro langsung menemui Khabir dan menagih janji, "foto selfie karo Gus Baha' loh yaw," katanya. Ini foto selfie Gus Baha' bersama Gus Cokro.

hukum selfie bagi para santri
Gus Baha' saat foto bareng Gus Cokro di Ponpes Damaran 78 Kudus, Ahad malam (7 Juli 2019).

Ada-ada saja Gus Cokro ini. Sekarang ini, berkah dari kiai bisa didapat melalui foto selfie. Dan seolah hukumnya wajib, seperti kejadian dalam esai berjudul: Melampaui Hukum Barakah Foto Selfie Bersama Kiai. [badriologi.com]

Flashdisk Ribuan Kitab PDF

close
Iklan Flashdisk Gus Baha